Unduh Aplikasi Nirvana

image Community

Community Category

Nusantara Yoga Club: Berbagi Kebaikan Melalui Yoga

19 April 2025

oleh Tiara Yola

Share

Tweet

Salin Tautan

Ringkasan

Makna Dibalik Nama Nusantara Yoga Club

Membuka Jalan Menuju Hidup Lebih Sehat

Ketersediaan Kelas dan Harga

Berikut adalah Jadwal Lengkapnya:

Medan kini menjadi saksi atas semakin meningkatnya antusiasme masyarakat terhadap yoga. Olahraga asal India yang telah menyebar ke seluruh penjuru dunia ini mendapatkan tempat khusus di hati masyarakat Indonesia, termasuk salah satunya terlihat melalui kehadiran Nusantara Yoga Club Medan.

Studio yoga yang berdiri pada 28 September 2023 ini tak hanya menawarkan beragam jenis kelas yoga, tetapi juga menyimpan kisah inspiratif dari para pendirinya, Miss Fenny Halim dan rekannya, Miss Wahyuni Liao.

Penasaran seperti apa kisahnya? Simak selengkapnya dalam liputan Tim Nirvana Indonesia Yoga berikut ini.

Makna Dibalik Nama Nusantara Yoga Club

Nama NUSANTARA tak dipilih sembarangan, melainkan dipilih karena mengandung makna khusus yang mendalam. Menurut penjelasan Miss Fenny, pemilihan nama NUSANTARA guna menunjukkan keragaman budaya dan latar belakang member yang beryoga disini.

Miss Fenny berharap semua orang, dari berbagai lapisan masyarakat berbondong-bondong ikut yoga dan bisa merasakan manfaat positif dari berlatih yoga secara rutin. Mencerminkan harapan agar studio yoga ini dapat menjadi ruang inklusif yang merangkul semua kalangan masyarakat tanpa memandang perbedaan.

“Disini itu beragam karena kami ingin menciptakan lingkungan yang menerima member dengan beragam latar belakang, mencerminkan keragaman yang Indonesia miliki. Kita menyambut siapa saja yang ingin memulai dan menjalani perjalanan kesehatan dan transformasi diri melalui yoga,” katanya.

Selain itu, jika ditinjau dari lokasi, pemilihan nama NUSANTARA juga terkait dengan nama kafe yang masih satu gedung dengan Studio Nusantara Yoga.

“Nah kafe dibawahkan namanya 'Bimantara'. Keduanya kental dengan budaya Indonesia, bahkan diambil dari Bahasa Sansekerta. Jadi diharapkan juga bisa saling diingat satu sama lain. Jika ingat kafe Bimantara, akan ingat juga dengan Studio Nusantara Yoga dan sebaliknya,” jelas Miss Fenny.

Membuka Jalan Menuju Hidup Lebih Sehat

Dituturkan Miss Fenny, banyak member yang awalnya ragu untuk mencoba yoga karena merasa tubuh mereka terlalu kaku. Namun, Miss Fenny menjelaskan bahwa yoga justru membantu meningkatkan fleksibilitas tubuh. “Jika badan kaku, itu tandanya perlu yoga,” ujarnya.

Ia mengingatkan bahwa ketidakfleksibelan tubuh dapat membawa berbagai dampak negatif bagi kesehatan. Otot dan sendi yang kaku lebih rentan terhadap cedera saat melakukan aktivitas fisik, baik yang ringan maupun berat.

Misalnya, gerakan mendadak seperti berlari atau mengangkat benda berat bisa menyebabkan otot tertarik atau ligamen terkilir.

Itulah mengapa, Nusantara Yoga Studio hadir, agar bisa membuka jalan bagi masyarakat menuju hidup yang lebih sehat. Ia sendiri sudah membuktikannya karena sebelum mengenal yoga, ia mengalami keluhan sakit pinggang yang mengganggu aktivitas sehari-hari.

Lantas atas saran seorang teman, ia mengikuti kelas yoga. Tidak butuh waktu lama baginya untuk merasakan perubahan. “Rasa sakit itu hilang, dan saya mulai jatuh cinta dengan yoga,” kenangnya.

Pengalaman ini mendorongnya untuk mendalami yoga dan membagikan manfaatnya kepada lebih banyak orang. Hal serupa juga dirasakan oleh Miss Wahyuni, yang awalnya tidak terlalu mengenal yoga.

Setelah mendengar penjelasan dari Miss Fenny, ia memutuskan untuk mencoba. Kini, ia menjadi salah satu praktisi yang merasakan manfaat luar biasa yoga, baik untuk kesehatan fisik maupun mentalnya.


BACA JUGA: Rayakan Ulang Tahun ke-1, Nusantara Yoga Studio Medan Gelar Yoga Outdoor


Sebagai bentuk apresiasi dan upaya mengenalkan yoga ke lebih banyak orang, Nusantara Yoga Club merayakan ulang tahun pertamanya dengan menggelar Event Yoga Bersama. Acara ini terbuka untuk umum dan bertujuan untuk mengenalkan yoga ke masyarakat sekitar.

“Saya ingin membuat acara yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memberikan pengalaman berharga bagi peserta khususnya yang belum pernah mencoba yoga. Kami berharap bisa terus menghadirkan kegiatan menarik setiap tahunnya, sebagai bagian dari komitmen kami untuk membuka jalan menuju hidup lebih sehat melalui yoga,” ungkap Miss Fenny.

Perayaan ini juga menjadi momen yang istimewa, sebab pada kesempatan yang sama, juga diumumkan pembukaan cabang kedua, yakni di Ruko Komplek Grand Jati Junction.

“Ini baru awal. Kami berkomitmen untuk terus berkembang, menjangkau lebih dan membawa manfaat luar biasa dari yoga ke lebih banyak orang,” tutup Miss Fenny dengan penuh optimisme.

Ketersediaan Kelas dan Harga

Untuk sahabat NIRVANA yang tertarik beryoga disini, tak perlu khawatir tentang perlengkapan yoga. Sebab Nusantara Yoga Club sudah menyediakannya lengkap. Mulai dari kamar mandi, matras yoga dan alat yoga lainnya hingga area parkir kendaraan.

Meskipun demikian, para member juga diperbolehkan jika ingin membawa perlengkapan yoga secara mandiri. Jenis yoga yang disediakan juga beragam dan dapat diikuti oleh pemula hingga praktisi berpengalaman.


BACA JUGA: Tips Memilih Matras yang Tepat untuk Latihan Yoga


Berikut adalah Jadwal Lengkapnya:

  • Senin: 16.30 Basic Yoga (Miss Juliany), 18.00 Ashtanga (Miss Phing)
  • Selasa: 08.00 Hatha Yoga (Miss Juliany), 18.00 Basic Yoga (Miss Elly)
  • Rabu: 18.00 Vinyasa Flow (Miss Phing)
  • Kamis: 16.30 Hatha Vinyasa (Miss Henny W), 18.00 Yoga Wheel (Miss Elly)
  • Jumat: 18.00 Hatha Yoga (Miss Fitry)
  • Sabtu: 08.00 Opening Hips (Miss Elly), 16.30 Yoga for Kids (7 - 16 tahun)

Sementara bagi mereka yang memiliki kebutuhan khusus, seperti survivor kanker, tersedia Special Class by Request. “Kami ingin yoga dapat menjadi bentuk terapi yang membantu setiap individu, terutama bagi mereka yang membutuhkan pendekatan khusus,” ungkap Miss Fenny.


BACA JUGA: 5 Manfaat Yoga untuk Lansia


Meski saat ini mereka belum menyediakan kelas online, studio ini menawarkan suasana latihan yang unik dengan nuansa hangat untuk mendukung pembakaran tubuh yang optimal. Setelah latihan, banyak peserta merasakan efek detoksifikasi yang menyegarkan tubuh.

Lantas bagaimana dengan kualitas pengajaran di Nusantara Yoga Club? Tentu saja tak perlu diragukan. Para instruktur, seperti Miss Juliany, Miss Phing, dan Miss Elly, telah memiliki sertifikasi yoga internasional.

Misalnya, Miss Elly berhasil menyelesaikan tantangan 750 Million Surya Namaskar Challenge, sementara Miss Phing memiliki 200 Hours Teacher Training Certification.

Dengan biaya Rp500.000 per bulan, peserta dapat mengikuti semua kelas tanpa batasan. Harga ini tergolong sangat terjangkau, mengingat variasi kelas dan kualitas pengajaran yang ditawarkan.

Silahkan kunjungi instagram Nusantara Yoga Club di akun @nusantara_yoga untuk update informasi seputar keseruan berlatih yoga disana hingga beragam promo menarik lainnya.

Sahabat NIRVANA juga bisa datang langsung ke alamat berikut.

  • Studio 1. Ruko Yang Lim No. 37-38, Medan
  • Studio 2. Ruko Jati Junction No. T5, Medan
article

Artikel Terkait Lainnya