Unduh Aplikasi Nirvana

image Health

Health Category

Gym vs Fitness: Apa Bedanya?

27 April 2023

oleh Tiara Yola

Share

Tweet

Salin Tautan

Ringkasan

Perbedaan Gym dan Fitness

1. Latihan

2. Tempat Latihan

Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa gym adalah sarana aktivitas olahraga yang berfokus pada pembentukkan otot ideal. Sedangkan fitness adalah sarana aktivitas olahraga yang berfokus menjaga kebugaran tubuh.

Kebugaran Fisik

1. Cardio Fitness

2. Latihan Kekuatan

3. Fleksibilitas dan Mobilitas

Sumber Referensi

Seringkali dianggap sama, ternyata istilah "gym" dan "fitness" memiliki makna yang berbeda lho. Namun sayangnya, masih ada sebagian orang yang belum mengetahui perbedaan keduanya.

Hal itu dikarenakan gym dan fitness merujuk pada kegiatan yang sama. Meski begitu, bila ditelaah lebih jauh, kedua istilah tersebut merupakan hal serupa, tapi tak sama.

Lantas apa sih perbedaannya?

Simak penjelasan berikut ini.

Gym adalah akronim atau singkatan dari gymnasium, yang secara harfiah memiliki arti sebagai tempat atau lokasi untuk melakukan kegiatan latihan dan olahraga. Di antaranya adalah layanan senam, atletik, dan kardio. Akan tetapi, saat ini kata gym telah mengalami pergeseran makna.

Sehingga lebih dikenal sebagai pusat latihan kebugaran. Saat memasuki tempat gym, langsung akan disuguhkan dengan berbagai macam alat olahraga yang biasa digunakan untuk menunjang latihan.

Sedangkan fitness merupakan sebuah gaya hidup atau lifestyle yang seimbang guna menjaga pola hidup sehat dan kebugaran tubuh. Akan tetapi, kebugaran yang dimaksud lebih beragam lantaran ada tiga faktor utama.

Ketiganya yakni olahraga, asupan nutrisi, serta istirahat. Sehingga dengan mengkombinasikan ketiga faktor itu, diharapkan bisa mendapatkan tubuh yang ideal, sehat, dan bugar.

Perbedaan Gym dan Fitness

1. Latihan

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, gym saat ini sudah identik sebagai pusat latihan kebugaran, yang mana bertujuan untuk membentuk otot tubuh agar menjadi ideal. Maka dari itu, gym cenderung merujuk pada aktivitas dengan jenis latihan berat seperti angkat beban. Angkat beban sendiri bertujuan untuk membangun massa otot tubuh.

Sementara hal berbeda terjadi pada fitness. Fitness tidak hanya berfokus pada angkat beban saja, tetapi juga melakukan olahraga lainnya seperti push up, sit up hingga gerak berirama. Selain itu, fitness juga memiliki tujuan yang berbeda dengan gym yakni guna mencapai kebugaran tubuh.

2. Tempat Latihan

Perbedaan selanjutnya adalah terletak pada tempat latihan. Untuk melakukan gym, biasanya dilakukan di pusat latihan kebugaran dan dilakukan dengan menggunakan berbagai jenis peralatan olahraga seperti dumbbell, barbel, hingga body crunch.

Sedangkan untuk fitness sendiri pada dasarnya bisa dilakukan di mana saja. Bahkan ketika merasa mager ke luar rumah, latihan fitness bisa dilakukan di kamar tidur yakni push up dan sit up. Meski begitu, juga ada tempat khusus untuk latihan fitness bernama fitness center. Fitness center secara umum memiliki fasilitas lebih lengkap lantaran tidak hanya menyediakan alat olahraga saja, tetapi juga ada kolam renang hingga tempat jogging.

Nah, jika Kamu ingin beli keperluan olahraga tambahan seperti strap gym, resistance band atau aksesoris olahraga lainnya. Sekarang Kamu bisa beli semuanya dengan mudah dan cepat secara online di sini.


Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa gym adalah sarana aktivitas olahraga yang berfokus pada pembentukkan otot ideal. Sedangkan fitness adalah sarana aktivitas olahraga yang berfokus menjaga kebugaran tubuh.


Kebugaran Fisik

Kebugan tubuh atau fisik ini sendiri secara keseluruhan memiliki tiga parameter. Berikut tiga jenis kebugaran fisik yang perlu diketahui.

1. Cardio Fitness

Cardio fitness merupakan dasar dari setiap program kebugaran yang ada. Aktvitas ini juga sering disebut sebagai latihan kardiovaskular atau kardio. Artinya adalah jenis aktivitas fisik untuk meningkatkan detak jantung dan laju pernapasan yang meningkatkan kebugaran kardiorespirasi.

Aktivitasi ini juga sekaligus meningkatkan metabolisme, membantu menurunkan berat badan, dan memperkuat sistem kekebalan tubuh. Adapun aktivitas yang termasuk ke dalam cardio fitness adalah zumba, jalan cepat, lari, bersepeda, tenis, lompat tali, dan lain sebagainya.

2. Latihan Kekuatan

Dengan seiring bertambahnya usia, maka latihan kekuatan merupakan cara penting guna meningkatkan mobilitas dan fungsi tubuh secara keseluruhan. Hal ini dikarenakan tubuh akan kekurangan massa otot seiring bertambahnya usia yang bisa berdampak secara signifikan terhadap kualitas hidup.

Dengan melakukan latihan kekuatan, maka bisa membangun tulang dan otot, serta lebih banyak otot yang bisa melindungi tubuh dari risiko jatuh dan patah tulang yang rentan terjadi di usia lebih tua. Adapun latihan kekuatan ini mencangkup aktivitas angkat beban, menggunakan resistance band atau berat badan, dan membawa beban berat.

3. Fleksibilitas dan Mobilitas

Komponen penting dari gerak yang sehat adalah fleksibilitas dan mobilitas. Adapun fleksibilitas sendiri mengacu pada kemampuan tendon, otot, dan ligamen untuk meregang. Sementara mobilitas adalah mengacu terhadap kemampuan tubuh dalam menggunakan persendian melalui rentang gerak penuh.

Untuk meningkatkan fleksibilitas dan mobilitas tubuh bisa dilakukan melalui latihan peregangan yang teratur, seperti yoga, pilates, dan barre. Sama halnya dengan latihan kekuatan, melakukan latihan keseimbangan secara rutin juga bisa mengurangi risiko jatuh pada orang dewasa yang lebih tua, khususnya yang dapat menyebabkan cedera serius dan melemahkan di antara konsekuensi lainnya.

Sumber Referensi


Marketiva. 2022. Ini Dia Perbedaan Gym Dan Fitness Secara Umum [online] (https://www.ruparupa.com/blog/perbedaan-gym-dan-fitness-yang-perlu-anda-ketahui/ diakses 25 Maret 2023)

Ratu Syra Quirinno. 2022. Ini Perbedaan Gym dan Fitnes, Jangan Keliru! [online] (https://www.celebrities.id/read/perbedaan-gym-dan-fitnes-X0re68 diakses 25 Maret 2023)

article

Artikel Terkait Lainnya