Ringkasan
Bahan-Bahan
Cara Membuat
Nilai Gizi
Bubur sumsum adalah hidangan tradisional Indonesia yang mengenyangkan, nikmat dan lembut.
Bubur sumsum dengan bahan-bahan ini menjadi pilihan sempurna untuk sarapan di pagi hari sebelum mulai beraktifitas. Berikut resep membuat bubur sumsum yang bisa kamu coba di rumah.
Lengkap dengan kandungan nilai gizinya.
Bahan-Bahan
- Tepung beras 60g
- Santan 30g
- Gula Merah 30g
- Garam Secukupnya
Cara Membuat
- Larutkan tepung beras, santan,dan garam dengan air sekitar 250ml
- Masak diatas api sedang dan terus diaduk lalu tambahkan juga daun pandan
- Masak hingga lembut dan tidak menggumpal
- Larutkan gula merah dengan sedikit air diatas api kecil
- Sajikan bubur sumsum di mangkuk dan tuangkan gula merah
Nilai Gizi
- Kalori 366,6
- Protein 4,17
- Lemak 3,85
- Serat 1,86
- Gula 1,07
.
NB : Kamu dapat menambahkan garnish untuk mempercantik tampilannya agar semakin menggugah selera
Artikel Terkait Lainnya