Unduh Aplikasi Nirvana

image Health

Health Category

Pilihan Olahraga yang Dianggap Aman untuk Penderita Ambeien

21 January 2023

oleh Novi Ardila

Share

Tweet

Salin Tautan

Ringkasan

1. Yoga

2. Aerobik

3. Senam Kegel

4. Jalan Kaki

5. Zumba

Sumber Referensi

Ambeien atau dikenal hemoroid merupakan sebuah kondisi dimana terjadinya pelebaran pembuluh darah di sekitar anus. Umumnya, para penderita penyakit tersebut akan sulit untuk bergerak, berdiri, duduk, maupun berjalan.

Hal inilah yang menyebabkan sebagian orang dengan ambeien tidak mau berolahraga. Padahal, jenis olahraga yang tepat bisa membantu mengurangi keparahan gejala, dan mencegah kekambuhan ambeien di kemudian hari.

Pertanyaannya, olahraga apa saja yang baik untuk ambeien? Penderita ambeien tetap bisa berolahraga, asalkan tidak melakukan gerakan yang memberikan tekanan berlebih terhadap tubuh.

Berikut ini sudah ada beberapa jenis olahraga untuk ambeien yang bisa dijadikan sebagai pilihan

1. Yoga

Faktanya, yoga dapat membantu melancarkan aliran darah dan merelaksasi otot-otot di seluruh bagian tubuh. Khususnya, di bagian Sphincter ani, saluran kecil antara ujung usus maupun kulit di sekitar anus.

Dengan melakukan yoga di bawah pengawasan instruktur, keluhan ambeien yang dirasakan akan sedikit membaik. Risiko kekambuhan penyakit ini di kemudian hari juga dapat diminimalisir.

Adapun beberapa gerakan yoga yang dianjurkan untuk penderita ambeien antara lain

● Balasana atau child pose, gerakan ini dapat membantu meningkatkan sirkulasi di sekitar anus, merilekskan punggung bawah, pinggul, dan kaki, bahkan mengatasi sembelit.

● Viparita karani, yaitu menempatkan kaki lurus ke dinding sambil berbaring. Gerakan ini akan membantu meningkatkan sirkulasi ke anus, serta mengurangi ketidaknyamanan dan iritasi.

● Pawanmuktasana, yaitu gerakan melipat kaki ke arah dada sambil berbaring. Gerakan ini akan memberi tekanan pada perut sehingga dapat meningkatkan kenyamanan pencernaan, serta mengendurkan otot perut, bokong, dan anus.

●Baddha konasana, yaitu duduk tegak dengan kedua telapak kaki yang saling bertemu. Gerakan ini akan memperkuat dan meningkatkan kelenturan paha dalam, selangkangan, dan lutut, meredakan ketidaknyamanan pada pencernaan, serta merangsang otot perut.

2. Aerobik

Melakukan senam aerobik secara rutin juga bisa menjaga pergerakan usus tetap normal. Selain itu, jenis olahraga sejuta umat ini juga akan membantu melancarkan sirkulasi darah sehingga peredarannya ke bagian anus akan lebih lancar.

Memang seperti yang diketahui, konstipasi atau sembelit merupakan salah satu faktor risiko terjadinya ambeien. Dengan kata lain, orang-orang yang tidak mengalami konstipasi mempunyai risiko yang lebih rendah untuk terkena ambeien.

3. Senam Kegel

Selain bisa berguna untuk menguatkan otot di bagian pelvis dan panggul, senam kegel juga tampak bagus untuk menghilangkan tekanan dari bagian bawah tubuh. Kamu bisa melakukan senam kegel dengan cara mengidentifikasi bagian otot panggul bawah terlebih dahulu.

Caranya, hanya perlu menghentikan keluarnya urine saat buat air kecil. Ini yang dikenal sebagai otot bawah panggul. Setelah itu, kosongkan kandung kemih dan ambillah posisi berbaring. Selanjutnya, kencangkan otot panggul dan tahan selama 5 detik, lalu lepaskan. Kamu juga bisa melakukan gerakan ini sebanyak 4-5 kali setiap sesi.

4. Jalan Kaki

Apabila kamu ingin melakukan olahraga yang jauh lebih simpel, maka berjalan kakilah sekitar 30 menit setiap hari. Hal ini juga dapat dilakukan setiap sehabis makan agar makanan yang masuk ke dalam mulut dapat turun dengan baik dan tercerna sempurna. Bahkan olahraga jalan kaki yang sederhana ini membantu kamu untuk bisa mencegah maupun mengatasi sembelit.

5. Zumba

Kurangnya berolahraga menjadi salah satu alasan mengapa sembelit mudah datang dan ambeien pun terjadi. Oleh sebab itu, tubuh membutuhkan aktivitas fisik yang tepat untuk menghindarkan diri dari gangguan pencernaan semacam konstipasi. Zumba merupakan latihan fisik yang sangat aktif dan seru untuk meredakan ambeien.

Kamu juga bisa melengkapinya dengan melakukan deep breathing atau pernapasan juga bisa membantu meringankan ketegangan otot dasar panggul dan meningkatkan relaksasi.

Cara melakukan deep breathing sebenarnya cukup mudah. Kamu hanya perlu duduk tegak dan bersila dengan posisi senyaman mungkin, sambil meletakkan tangan di atas pinggang. Setelah itu, tarik napas dalam hingga dada mengembang, lalu embuskan. Kamu bisa melakukan latihan ini sampai 5 menit.

Nah, itu saja beberapa informasi terkait pilihan olahraga yang baik untuk penderita ambeien.

Selain berolahraga kamu juga harus menjaga pola makan tetap sehat agar terhindar dari ambeien.

Sumber Referensi


Tamara Anastasia. 2020. Inilah Pilihan Olahraga yang Baik untuk Penderita Ambeien [online] (https://www.klikdokter.com/info-sehat/pencernaan/inilah-pilihan-olahraga-yang-baik-untuk-penderita-ambeien di akses 20 Januari 2023)

dr Yuniar Cahyania Intani. 2016. Olahraga Aman untuk Penderita Ambeien [online] (https://www.alodokter.com/komunitas/topic/olahraga-seperti-apa-untukpenderita-ambeien di akses 20 Januari 2023)

dr Fadhli Rizal Makarim. 2021. Mitos atau Fakta Senam Kegel Bisa Mencegah Wasir [online] (https://www.halodoc.com/artikel/mitos-atau-fakta-senam-kegel-bisa-mencegah-wasir di akses 20 Januari 2023)

article

Artikel Terkait Lainnya