Unduh Aplikasi Nirvana

image Health

Health Category

Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga Lengkap Dengan Contoh Gerakannya

13 April 2023

oleh Novi Ardila

Share

Tweet

Salin Tautan

Ringkasan

1. Menormalkan Kembali Detak Jantung

2. Pemulihan Tubuh

3. Mencegah Cedera

4. Melancarkan Aliran Darah

5. Mencegah Sindrom DOMS

Contoh Gerakan Pendinginan

1. Seated Forward Bend

2. Standing Quad Stretch

3. Child Pose

Sumber Referensi

Untuk menjaga kesehatan tubuh, olahraga perlu dilakukan secara teratur guna meningkatkan daya tahan tubuh, mencegah obesitas, dan memperbaiki kesehatan mental dan suasana hati.

Saat berolahraga, penting untuk melakukan pemanasan, gerakan inti, dan pendinginan dengan benar.

Sayangnya pendinginan usai berolahraga seringkali diabaikan. Padahal manfaat melakukannya cukup banyak.

Mari kita bahas lebih detail tentang manfaatnya agar rangkaian olahraga Kamu menjadi sempurna.

1. Menormalkan Kembali Detak Jantung

Saat tubuh bergerak dengan intensitas yang tinggi, hal ini menyebabkan peningkatan pada detak jantung. Khususnya, dalam latihan aerobik atau kardiovaskular. Hal ini tentunya akan membuat jantung berdetak lebih kencang dibandingkan dengan biasanya.

Nah, manfaat dari adanya pendinginan ini yaitu mampu menormalkan denyut jantung. Biasanya, akan langsung berangsur normal dalam hitungan menit saja. Secara tidak langsung, hal ini juga dapat mencegah dari pusing atau ingin pingsan sedang berolahraga.

2. Pemulihan Tubuh

Setelah olahraga yang intens, maka asam laktat akan langsung menumpuk di dalam tubuh. Ketika asam laktat sudah semakin meningkat, hal ini akan memicu napas lebih cepat dan rasa lelah berlebihan pada tubuh. Penumpukan inilah yang dapat terjadi karena tubuh kekurangan oksigen untuk memecah menjadi glukosa dalam darah.

Hal ini tentunya akan memerlukan waktu untuk tubuh agar bisa membersihkannya. Manfaat pendinginan setelah olahraga ini yaitu membantu proses pemulihan tubuh jauh lebih cepat.

3. Mencegah Cedera

Sama seperti pemanasan, manfaat pendinginan setelah olahraga juga bisa dirasakan. Salah satunya dengan mencegah terjadinya cedera pada tubuh akibat sering berolahraga. Cedera yang paling sering terjadi pada sebagian orang seperti robekan pada otot.

Melewatkan pendinginan saat setelah berolahraga, maka dapat meningkatkan risiko tersebut. Oleh karena itu, jangan pernah melupakan hal ini sebagai bagian dari olahraga ya.

4. Melancarkan Aliran Darah

Manfaat pendinginan setelah olahraga lainnya, untuk melancarkan peredaran darah. Cooling down akan membantu tubuh untuk melancarkan alirah darah. Hal ini sangat penting bagi orang yang melakukan olahraga ketahanan seperti lari jarak jauh.

Caranya cukup kurangi kecepatan berolahraga secara bertahap sekitar 10 menit pada sesi terakhir. Contohnya saja ketika berlari, maka ubahlah menjadi gerakan jogging yang lebih lambat.

5. Mencegah Sindrom DOMS

Salah satu cedera yang saat seringkali dialami oleh sebagian orang adalah sindrom DOMS. Sindrom ini merupakan salah satu Sindrom Delayed Onset Muscle Soreness (DOMS), di mana rasa nyeri akan muncul setelah 12-24 jam setelah berolahraga.

Apabila tidak segera diatasi, maka dapat bertahan sampai 3 hari lamanya atau bahkan lebih. Manfaat dari pendinginan setelah olahraga ini bisa saja mencegah hal ini terjadi.

Contoh Gerakan Pendinginan

Setelah mengetahui manfaat dari pendinginan ketika selesai berolahraga, maka harus mengetahui gerakan pendinginan.

Berikut sudah ada beberapa gerakan pendinginan yang bisa dilakukan.

1. Seated Forward Bend

Yuk, lakukan seated forward bend untuk bisa merasakan manfaat dari pendinginan setelah olahraga. Gerakan ini sebenarnya mudah dan bisa langsung membuat otot pada tubuh menjadi tidak kaku.

Berikut langkahnya:

● Duduk dengan menggunakan kaki diluruskan di atas matras.
● Condongkan tubuh ke depan sampai mencium lutut.
● Letakkan tangan di atas kaki atau matras.
● Tahan posisi seperti ini sampai 1 menit.
● Rasakan tarikan pada daerah punggung maupun otot paha sekitar 3 menit.

2. Standing Quad Stretch

Setelah melakukan jogging atau jalan kaki, pendinginan satu ini cukup penting sekali dilakukan.

Langkah-langkah gerakannya sebagai berikut:

● Mulai dari posisi berdiri, lalu tekuk lutut kanan ke belakang dengan tumit mengarah ke bokong.
● Pegang pergelangan kaki menggunakan kedua atau satu tangan.
● Jaga agar lutut tetap terlihat sejajar di samping satu sama lain, dan jangan langsung menarik lutut ke samping.
● Tahan posisi ini sekitar 30 detik.l saja.
● Ulangi pada sisi kaki yang sedang berlawanan.
● Lakukan setiap sisi 2 sampai 3 kali.

3. Child Pose

Gerakan yang satu ini merupakan bagian dari gerakan pendinginan setelah berolahraga. Apabila kamu menyukai latihan yoga, tentu sudah tak asing lagi dengan gerakan child pose satu ini.

Berikut tahapannya:

● Duduklah di atas menggunakan matras atau lantai dengan paha yang bertumpu.
● Rentangkanlah tangan ke depan atau di samping tubuh.
● Dekatkan dada sampai ke arah lutut kaki. Bernafaslah secara dalam pada tahapan ini.
● Lalu Istirahatkan dahi di lantai.
● Tahan posisi ini sekitar 1 sampai 3 menit.
● Posisi ini akan membuat tubuh merasa lebih rileks serta mencegah terjadinya kram otot.

Manfaat pendinginan setelah olahraga di atas bisa langsung kamu rasakan apabila melakukan gerakan peregangan dengan baik. Mulai sekarang, jangan pernah melewati yang namanya pendinginan setelah berolahraga ya!

Sumber Referensi


Anlene. 2022. 7 Manfaat Pendinginan setelah Olahraga, Jangan Anda Lewatkan! [Online] (https://www.anlene.com/id/ms/7-manfaat-pendinginan-setelah-olahraga.html diakses 12 April 2023)

Dresyamaya Fiona. 2022. 9 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga dan Contoh Gerakannya [Online] (https://www.orami.co.id/magazine/manfaat-pendinginan-setelah-olahraga diakses 12 April 2023)

Ervan Yudhi Tri Atmoko. 2022. Pengertian dan Manfaat Pendinginan atau "Cooling Down" Setelah Berolahraga [Online] (https://www.kompas.com/sports/read/2022/01/26/14400008/pengertian-dan-manfaat-pendinginan-atau-cooling-down-setelah-berolahraga diakses 12 April 2023)

article

Artikel Terkait Lainnya