Unduh Aplikasi Nirvana

image Yoga

Yoga Category

[Event] Qitayoga 12th Anniversary : Merayakan Sinergi Brain, Beauty dan Health dalam Yoga

09 September 2024

oleh Nirvana Team

Share

Tweet

Salin Tautan

Tepat pada Sabtu 10 Agustus 2024 lalu, Qitayoga Studio merayakan ulang tahunnya yang ke 12. Perayaan ulang tahun tersebut dimeriahkan dengan beragam rangkaian acara yoga yang dilangsungkan di Legacy Convention Hall, Semarang. 

Adapun beragam rangkaian acara yoga tersebut mulai dari Yogalates bersama Miss Dini (09.00-10.00), Inside Flow Yoga bersama Miss Ika (10.00-11.00), dan Fascia Stretch (11.00-12.30) yang berlangsung di main lobby Legacy Convention Hall, Semarang.

Sedangkan di Vip Room, berlangsung Prenatal Yoga bersama 10 ibu hamil sebagai peserta pada pukul 09.00 WIB. Tak hanya itu, satu jam setelahnya (10.00 WIB), juga berlangsung kelas Postnatal Yoga dan Breastfeeding Education.

Total kurang lebih 125 orang antusias berpartisipasi memeriahkan ulang tahun Qitayoga tahun ini. Pada perayaan ulang tahunnya yang ke-12, Qitayoga lewat Miss Dini, ingin menegaskan kembali pentingnya pemahaman yang mendalam tentang anatomi tubuh dalam praktik yoga terutama bagi para praktisi yoga. 

“Pemahaman ini bukan hanya sebuah konsep, melainkan kunci utama untuk mencapai keselamatan dan perkembangan selama beryoga. Dalam yoga, penguasaan anatomi tubuh dapat membantu mencegah cedera dan menjadikan setiap gerakan jadi lebih terarah dan aman,” jelas Miss Dini.

Lewat perayaan anniversary tahun ini juga, diharapkan bisa menjadi penanda bahwa Qitayoga telah menempuh perjalanan panjang selama 12 tahun sejak awal berdiri. Berawal dari komunitas kecil, Qitayoga tumbuh, tak hanya menjadi salah satu pusat berlatih yoga namun juga menjadi “tempat aman” untuk memulihkan diri setelah melahirkan.

“Perjalanan ini membawa banyak kenangan indah. Banyak orang tumbuh bersama di Qitayoga, semuanya saling mendukung, memberi energi positif, dan bersama-sama merasakan manfaat dari yoga yang konsisten,” tambah Miss Dini. 

Tak hanya Miss Dini, Miss Ika pun turut membagikan bagaimana energi kebersamaan selama perayaan ulang tahun ke 12 Qitayoga terasa begitu hangat. “Qitayoga betul-betul lebih dari sekadar tempat berlatih, tetapi juga rumah bagi siapa saja yang ada di dalamnya,” tuturnya haru.

Keduanya berharap Qitayoga dapat terus menjadi bagian dari perjalanan kesehatan holistik masyarakat. Yoga di Qitayoga tidak hanya dilihat sebagai latihan fisik. 

Tetapi juga sebagai jalan menuju kesehatan tubuh secara keseluruhan. Dimana mencakup aspek tubuh, pikiran, dan jiwa. Filosofi "Body, Mind, and Soul" menjadi inti dari setiap kelas dan program yang ditawarkan.

“Yoga adalah perjalanan panjang dan Qitayoga berkomitmen untuk mendukung setiap langkah yang diambil oleh para yogi, baik pemula maupun yang sudah berpengalaman untuk menikmati dan menemukan kesehatan yang sejati dan menyeluruh lewat yoga secara konsisten,” tutup keduanya.

article

Artikel Terkait Lainnya