Unduh Aplikasi Nirvana

image Health

Health Category

8 Cara Aman Jaga Kesehatan Selama Liburan

03 January 2024

oleh Imada Rahmadia Lubis

Share

Tweet

Salin Tautan

Ringkasan

1. Pilih Makanan dengan Bijak

2. Cukup Istirahat

3. Bawa Obat dan Perlengkapan Kesehatan

4. Jaga Hidrasi Tubuh

5. Berhati-hati dengan Paparan Sinar Matahari Langsung

6. Aware dengan Kesehatan Mental

7. Selalu Jaga Kebersihan Diri

8. Ikut Kelas Olahraga Online

Liburan adalah waktu yang dinanti-nanti oleh banyak orang sebagai kesempatan untuk melepaskan diri dari rutinitas sehari-hari.

Sekaligus momen untuk menikmati waktu bersama keluarga atau teman terdekat. Namun, penting untuk tetap memperhatikan kesehatan selama liburan agar kamu dapat menikmati momen-momen bahagia tanpa mengorbankan kesehatan tubuhmu. 

Berikut delapan cara aman jaga kesehatan selama liburan.

Yuk disimak. 

1. Pilih Makanan dengan Bijak

Saat berlibur, seringkali kita tergoda untuk mencoba makanan lokal yang lezat. Meskipun hal ini wajar, tetapi penting untuk tetap memilih makanan dengan bijak. Cobalah untuk mengonsumsi makanan dengan nutrisi seimbang antara sayuran, protein, serat dan karbohidrat. Hindari makanan berlemak tinggi, minuman beralkohol dan kurangi konsumsi gula. Nikmati makanan dengan bijak dan perhatikan porsi yang kamu konsumsi.

2. Cukup Istirahat

Liburan seringkali diisi dengan jadwal yang padat, tetapi jangan lupakan pentingnya istirahat yang cukup. Tidur yang baik akan membantu tubuh untuk pulih dan mempersiapkan diri untuk aktivitas berikutnya. Cobalah untuk tetap konsisten dalam jam tidur meskipun sedang berlibur.

3. Bawa Obat dan Perlengkapan Kesehatan

Selalu bawa obat-obatan yang mungkin diperlukan, terutama jika kamu memiliki kondisi kesehatan tertentu. Sertakan juga perlengkapan kesehatan dasar, seperti plester dan antiseptic. Guna berjaga-jaga dan mengatasi saat ada kejadian yang tidak terduga.

4. Jaga Hidrasi Tubuh

Penting untuk memastikan agar tubuh tetap terhidrasi, terutama saat bepergian atau beraktivitas di cuaca yang panas. Bawa botol air minum dan pastikan untuk mengonsumsi cukup air sepanjang hari.

5. Berhati-hati dengan Paparan Sinar Matahari Langsung

Jika liburan kamu tahun ini melibatkan banyak aktivitas berjemur di bawah sinar matahari, pastikan kamu tak lupa melindungi diri dengan menggunakan tabir surya (sunscreen), topi dan pakaian yang menyerap keringat sekaligus melindungi kulit. Hindari berjemur terlalu lama pada saat posisi matahari sedang di puncaknya.

6. Aware dengan Kesehatan Mental

Liburan tidak hanya berpengaruh pada kesehatan fisik tetapi juga kesehatan mental. Luangkan waktu untuk bersantai, refleksi, dan nikmati momen bersama orang-orang terkasih. Jangan terlalu keras pada diri sendiri. Setiap liburan tidak perlu sempurna dan tidak semua hal akan berjalan sesuai rencana. Terima bahwa beberapa hal mungkin tidak sesuai harapan, dan itu normal.

7. Selalu Jaga Kebersihan Diri

Senantiasa aware dengan tetap mempraktikkan kebersihan diri, mandi secara teratur dan sebaiknya rajin mencuci tangan, terutama sebelum makan. Ada baiknya juga agar kamu selalu membawa hand sanitizer untuk mengatasi keadaan di mana air dan sabun bisa saja tidak tersedia di tempat liburan tujuanmu.

8. Ikut Kelas Olahraga Online

Selama liburan, sering kali kita cenderung menjadi kurang aktif karena menghabiskan waktu dengan bersantai bersama keluarga atau teman terdekat. Padahal penting untuk tetap aktif secara fisik untuk menjaga kesehatan. 

Aktivitas fisik akan membantu kamu untuk tetap bugar. Sekaligus meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi risiko penyakit yang berkaitan dengan gaya hidup tidak sehat.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk tetap aktif adalah dengan melakukan olahraga secara online. Cara ini efektif karena keunggulan utama dari olahraga online adalah fleksibilitas waktu. Kamu dapat mengakses kelas-kelas olahraga kapan pun kamu mau, sehingga tidak perlu khawatir tentang konflik jadwal selama liburan yang mungkin sudah penuh dengan beragam rencana kunjungan.

Kamu bisa ikut kelas olahraga online di Kelas Fitness. Tersedia ribuan kelas olahraga yang dipandu oleh instruktur berpengalaman. Mulai dari kelas yoga, fitness, zumba hingga meditasi. Akses Kelas Fitness dan tingkatkan level kebugaran tubuhmu sekarang .

Diharapkan dengan mengikuti tips-tips di atas, kamu dapat menikmati liburan dengan penuh kebahagiaan sambil tetap menjaga kesehatan. 

Selamat berlibur!

article

Artikel Terkait Lainnya