Download Nirvana Application

image Recipe

Recipe Category

Resep Tumis Kangkung Tempe

04 January 2025

by Nirvana Team

Share

Tweet

Copy Link

Summary

Bahan-Bahan

Cara Membuat

Nilai Gizi

Tumis kangkung tempe adalah hidangan khas Indonesia yang terbuat dari kangkung dan tempe yang dimasak dengan cara ditumis. Tumis kangkung tempe ini sering disajikan sebagai lauk pendamping nasi putih. Hidangan ini sehat, lezat, dan bergizi, menggabungkan manfaat sayur hijau dengan protein dari tempe.

Berikut resep dan informasi nilai gizi kandungan didalamnya.

Bahan-Bahan

  • Kangkung 100g
  • Tempe 50g
  • Bawang Merah 2siung (10g)
  • Bawang Putih 1 siung (5g)
  • Cabai Merah 3 bh (10g)
  • Kecap 1 sdm (15g)
  • Minyak 1 sdm (15g)
  • Garam secukupnya
  • Lada secukupnya
  • Kaldu jamur/penyedap  secukupnya

Cara Membuat

  1. Panaskan minyak di wajan, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
  2. Masukkan cabai merah, tumis hingga layu.
  3. Tambahkan tempe, aduk rata.
  4. Masukkan kangkung, aduk hingga sedikit layu.
  5. Tuang kecap manis, garam, dan lada. Tambahkan air, masak hingga kangkung matang dan bumbu meresap.

Nilai Gizi

  • Kalori 282.51
  • Protein 14.94
  • Lemak 21.34
  • Serat 2.53
  • Gula 9.34

.

NB : Kamu dapat menambahkan garnish untuk mempercantik tampilannya agar semakin menggugah selera.

Disadur dari resep kelasfitness.com/blog

article

Other Related Articles