Unduh Aplikasi Nirvana

image Health

Health Category

6 Cara Alami untuk Menyembuhkan Bisul

07 January 2023

oleh Novi Ardila

Share

Tweet

Salin Tautan

Ringkasan

1. Gunakan Tea Tree Oil

2. Kompres dengan Air Hangat

3. Gunakan Bubuk Kunyit

4. Gunakan Garam Epsom

5. Gunakan Castor Oil atau Minyak Jarak

6. Gunakan Neem Oil atau Minyak Nimba

Sumber Referensi

Bisul atau dikenal dengan udunan merupakan benjolan merah yang terasa nyeri dan berisi nanah. Kondisi kulit yang seperti ini biasanya disebabkan oleh infeksi bakteri. Bisul ini muncul pada bagian leher, ketiak, bokong, selangkangan, ataupun wajah.

Biasanya, bisul akan sembuh sendiri dengan sendirinya dalam rentang waktu dua minggu. Kamu juga dapat memanfaatkan obat bisul tradisional agar cepat pecah dan mencegah kondisi bisul semakin parah yang menimbulkan keluhan lain.

Nah, ada berbagai macam bahan alami yang bisa kamu gunakan agar bisul hilang. Kamu bisa memanfaatkan bahan dapur seperti bawang putih yang memiliki kandungan anti bakteri ampuh.

Ingin tahu bahan alami cara alami untuk menyembuhkan bisul, berikut informasinya!

1. Gunakan Tea Tree Oil

Tea Tree Oil bersifat antibakteri dan antiseptik yang bisa melawan bakteri jahat pada tubuh. Melalui sifat ini akan membantu mengobati infeksi bakteri yang menyebabkan bisul.

Pemakaiannya cukup mudah, berikut berikut langkahnya:
● Campurkan 5 tetes tea tree oil dengan menggunakan satu sendok teh minyak kelapa atau minyak zaitun.
● Kemudian, rendamlah kapas dan oleskan pada bagian kulit yang terkena bisul mulai dari 2 sampai 3 kali sehari.
● Lakukan cara ini setiap hari hingga bisul benar-benar sembuh.

Ingat, minyak pohon teh tidak bisa dioleskan secara langsung ke kulit. Ini karena dapat menimbulkan efek terbakar pada kulit.

2. Kompres dengan Air Hangat

Suhu hangat juga turut membantu meningkatkan sirkulasi yang membawa lebih banyak sel darah putih dan antibodi untuk melawan infeksi. Cara mengobati bisul yang satu ini bisa kamu lakukan di rumah dengan mudah. Caranya cukup mengompreskan air hangat pada bagian yang terkena bisul selama 20 menit sekali. Lakukan ini setiap hari, selama 3 sampai 4 kali sehari hingga bisulnya hilang.

3. Gunakan Bubuk Kunyit

Seperti yang diketahui kunyit memiliki banyak manfaat yang digunakan sebagai obat alami pada berbagai macam penyakit. Salah satunya untuk mengatasi penyakit bisul. Bubuk kunyit bersifat antibakteri dan antiinflamasi yang bisa membantu menyembuhkan bisul serta menghilangkannya dengan cepat. Ada dua cara yang bisa kamu gunakan, yakni menyeduhnya secara langsung atau menggunakannya sebagai salep.

Apabila kamu memilih untuk menyeduhnya, berikut langkah yang bisa dilakukan:
● Rebuslah satu sendok teh bubuk kunyit dalam air atau susu.
● Kemudian, dinginkan sebentar dan minum setiap tiga kali sehari.

Sementara untuk salep, caranya seperti:
● Kamu hanya perlu campurkan kunyit dengan air, jahe, atau keduanya hingga adonan berbentuk pasta.
● Setelah itu, oleskan pasta pada bisul setidaknya dua kali sehari.

4. Gunakan Garam Epsom

Garam epsom yang mudah larut dalam air bisa membantu mengobati bisul dan mengeringkan nanah. Sehingga bisul bisa mengering dengan cepat.

● Caranya, cukup melarutkan garam epsom dalam air hangat. Lalu masukkan kain yang akan digunakan sebagai alat pengompresan.
● Setelah itu, kompres ke area yang terkena bisul selama 20 menit sekali. Setidaknya lakukan cara seperti ini 3 kali sehari hingga bisul hilang.

5. Gunakan Castor Oil atau Minyak Jarak

Castor Oil mengandung senyawa yang dikenal sebagai asam ricinoleic yang memiliki sifat anti-inflamasi alami dan kuat. Apabila minyak satu ini dikombinasikan dengan sifat antibakteri yang kuat, maka dapat digunakan sebagai pengobatan alami bagus untuk bisul.

Caranya pengaplikasiannya cukup mudah, yaitu:
● Cukup mengoleskan sedikit castor oil pada bagian bisul.
● Lakukan setidaknya tiga kali sehari sampai sembuh.

6. Gunakan Neem Oil atau Minyak Nimba

Obat bisul alami yang mempercepat penyembuhannya bisa dengan menggunakan neem oil. Ini karena memiliki sifat antibakteri, antimikroba, serta antiseptik yang mampu mengobati infeksi kulit, termasuk bisul.

Cara mengobati bisul agar lebih cepat sembuh menggunakan neem oil atau minyak mimba yakni sebagai berikut:
● Oleskan neem oil langsung di area yang terkena bisul.
● Lakukanlah mulai dari tiga sampai empat kali sehari.
● Cuci tanganmu sampai bersih menggunakan sabun serta air mengalir sebelum dan sesudah mengaplikasikannya.

Nah, bagaimana kamu sudah tahu bukan apa saja cara alami untuk menyembuhkan bisul? Pastikan kamu selalu menjaga kebersihan dan kesehatan tubuh dengan rajin mencuci tangan sebelum atau sesudah melakukan aktivitas.

Sumber Referensi

dr Rizal Fadli. 2022. Cara Mengobati Bisul yang Praktis dengan Bahan Alami 3 menit [online] (https://www.halodoc.com/artikel/cara-mengobati-bisul-yang-praktis-dengan-bahan-alami di akses 29 Desember 2022)

CNN Indonesia. 2021. 5 Cara Obati Bisul dengan Bahan Alami yang Mudah Didapat [online] (https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20210901080418-255-688134/5-cara-obati-bisul-dengan-bahan-alami-yang-mudah-didapat di akses 29 Desember 2022)

dr Alberta Jesslyn Gunardi. 2021. Ini Cara Mengobati Bisul Secara Alami [online] (https://www.klikdokter.com/info-sehat/kulit/ini-cara-mengobati-bisul-secara-alami di akses 29 Desember 2022)

article

Artikel Terkait Lainnya